Contoh Pantun Jenaka, Cinta, Nasehat, dan Perpisahan

Contoh Pantun Jenaka, Cinta, Nasehat, dan Perpisahan

Contoh Pantun – Pantun adalah salah satu jenis puisi lama yang sangat di digemari. Pantun digemari karena bahasa sangat ringan dalam menyampaikan sebuah ide, gagasan dan bahkan pesan. Dalam beberapa hal, kadang pantun bersifat humoris yang mampu memberikan hiburan melalui keseruan permainan kata-kata dari sebuah pantun.

Pantun pada dasarnya merupakan sebuah alternatif dalam menggunakan bahasa. Dengan menggunakan pantun, seseorang dapat terlihat menjadi sangat berbudaya karena gaya bahasanya yang unik dan memiliki sebuah nilai keindahan tertentu. Makadari itu pantun sering digunakan dalam tradisi-tradisi adat kedaerahan khususnya menjadi salah satu bagian dari sebuah acara. Contoh sederhananya adalah saat acara “meminang” atau bisa juga terjadi saat prosesi penikahan. Kelompok dari masing-masing mempelai biasanya melakukan acara berbalas pantun saat kedua mempelai baru saja dipertemukan. Hal itu merupakan sebuah adat yang unik dimana gaya bahasa yang digunakan sangat langka dan memberikan kesan yang melekat baik bagi hadirin yang datang dan menyaksikan.

Berikut kami akan sajikan berbagai contoh pantun dari berbagai tema. Namun sebelum itu alangkah baiknya kita mengenal terlebih dahulu ciri-ciri atau karakteristik dari sebuah pantun. Berikut ini adalah ciri-ciri dari sebuah pantun.

Pantun memiliki beberapa ciri-ciri sebagai berikut.

  1. Sebuah pantun terdiri dari 4 baris (8-12 suku kata per baris)
  2. Sampiran adalah 2 baris pertama dalam sebuah pantun  dan 2 baris lainnya disebut dengan isi
  3. Pantun umumnya bersajak ABAB, namun dalam beberapa kemungkinan dapat mengunakan bait AAAA atau AABB.

Nah berikut ini adalah berbagai contoh pantun yang dapat ditemui dalam kehiduoan sehari-hari. Contoh pantun berikut terdiri dari contoh pantun jenaka, contoh pantun cinta, contoh pantun nasehat, dan contoh pantun perpisahan.

Contoh Pantun Jenaka

Mang Jajang membawa bangku

Bangkunya goyang diterjang angin

Aku tertawa terkaku-kaku

Melihat burung makan es lilin

Jalan-jalan ke Pajajaran

Saat pulang naik metromini

Adik kakak penuh penasaran

Liat nenek pake bikini

Ada uang jatuh ke tanah

Semuany berebut sampai menangis

Tawa kami pun jadi pecah

Bulu matanya menjadi kumis

Ada nenek mengusir anjing

Anjing liar tanpa pemilik

Kami tertawa sampai pengen kencing

Dengar penyanyi salah lirik

 

Contoh Pantun Cinta

Bangun bangun di pagi hari

Jangan lupa minum jamu

Apapun yang terjadi

Aku akan selalu cinta padamu

Saat bicara aku memang kaku

Tapi percayalah aku seorang perawat

Jangan lagi kau ragu padaku

Cintaku padamu tak bersyarat

Beli emas di toko permata

Emasnya mahal karena ia murni

Bila aku sudah cinta

Aku bahagia setengah mati

Contoh Pantun Nasehat

Pergi malam pulang fajar

Tidur pagi ketemu petang

Jika kita rajin belajar

Yakin kita akan jadi terpandang

Beli patung saat ke Bali

Naik pesawat terburu-buru

Jika suatu hari kau sudah pandai

Jangan lupakan jasa para guru

Makan bakso pakai es jeruk

Tersedak karena ada sapi lari

Muda jangan terpuruk

Agar tua tak sengsara diri

Kepala pusing mencari peluang

Tak ada sempat waktu bertanya

Makan dulu biar kenyang

Nanti biar rejeki datang sendirinya

Contoh Pantun Perpisahan

Adik adik buat layang-layang

Dibawa terbang sampai langit biru

Untuku kamu kekasih tersayang

Selamat jalan dan sukses selalu

Bila ada sampah di ladang

Jangan lupa untuk dibakar

Bila ada umur yang panjang

Jangan lupa saling berkabar

Related posts